Minggu, 13 Mei 2012

Do'aku, Teruntuk Mimpimu


                                           

Oleh : Ani Nh Fazia
teruntuk anak-anak didik, seorang pembelajar

Kisah ini belum usai anakku
Panjang dan teramat panjang
Tentang kalian, anak-anak syurga
Saat jejak kalian
Dimulai dengan titik
Dan kuamaini tiap detik

Esok ..lihatlah kalian akan menggapai
Satu persatu asa yang mengapung
Tak lagi sekedar angan
Melumat menjadi cita

Dengan teramat khusyu
Kukecup kalian anak-anakku
Dalam doaku, doa gurumu

Dokter, dai, professor, guru  
atau apapun citamu, mimpimu
Teramat yakin ibu katakan
Allah akan merengkuh dan
Memeluk mimpi-mimpi itu,  dekap
( 31 Mei 2012, Bandung,)
Anak-anakku, esok dimana pun kalian berada
Doa ibu (guru) tak akan lepas, sama seperti doa seorang ibu terhadap anaknya
Puisi ini dibuat dan dipersembahkan untuk kalian,  anak-anak syurga
Titipan terindah dari Allah yang kelak akan menjadi kebanggaan
Bukan dari prestasi secara akademik saja,
tapi prestasi moral terhadap orangtua
Itulah sebabnya ibu menamai kalian anak-anak syurga,
Berharap, kalian akan menjadi orang sukses  di dunia atau pun diakherat
Karena, doa-doa orangtua itu selalu bersama dan menyertai kalian
Sehingga Allah akan mengabulkan satu persatu mimpimu, anakku

Salam sayang selalu untuk kalian, anak-anakku
dari gurumu tercinta